AYAM ALA TONGSENG

tongseng ayam lr1ps1uplcrop

Nama masakannya Ayam ala Tongseng. Entah sama tidak dengan tongseng ayam. Tapi yang pasti enak sekali.

Menurut saya, resep ini menggunakan bumbu rempah yang tidak terlalu banyak. Ada rasa gurih yang didapat dari santan dan kemiri yang disangrai dulu. Aroma serai dan bumbu halusnya mampu menggoda saya untuk sedikit menambah porsi nasi dari biasanya.

Daun kol dan tambahan air jeruk limau menambah rasa segar pada lauk ini. Dinikmati saat panas pasti akan lebih nikmat. Anda kurang percaya??? Cobalah dan rasakan

AYAM ALA TONGSENG

Saji edisi 288

Bahan :

  • ½ ekor ayam, dipotong 16 bagian
  • 5 lembar kol, diiris kasar
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai, dimemarkan
  • 3 buah cabai rawit merah, diiris – iris
  • 5 buah cabai rawit hijau, diiris – iris
  • 3 sendok makan kecap manis
  • 1250 ml santan dari 1 butir kelapa
  • 2 sendok teh air jeruk limau
  • 2 ¾ sendok teh garam
  • ½ sendok teh gula pasir
  • ½ sendok teh merica bubuk
  • 3 sendok makan minyak untuk menumis
  • 2 sendok teh bawang merah goreng untuk taburan

Bumbu halus :

  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawan putih
  • 2 buah cabai merah keriting
  • 1 buah caba merah besar
  • 3 butir kemiri, disangrai

Cara memmbuat :

  1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun salam, dan serai sampai harum.
  2. Tambahkan ayam. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan kecap manis, garam, gula, dan merica.
  3. Tuang santan. Aduk hingga mendidih. Tambahkan cabai dan irisan kol. Aduk rata.
  4. Sajikan bersama air jeruk limau dan bawang merah goreng.

Dari resep tersebut, saya tidak menggunakan irisan cabai rawit merah dan cabai rawit hijau. Tetapi menggunakan cabai rawit merah utuh.

Saat menumis bumbu saya gunakan api yang tidak terlalu besar. Bumbu harus benar – benar matang agar tidak pahit karena adanya cabai merah besar.

Karena menggunakan ayam kampung, santan saya masukkan bertahap. Jumlah penggunaan santan menjadi lebih banyak dan bukan santan kental. Saya masak hampir satu jam agar ayam empuk dan bumbu meresap.

o iya buat teman – teman, maaf kalau saya sering telat reply koment. Blognya sedikit terbengkalai karena sibuk motret. Maafkan yaa

BAKMI MEWAH SOYAM SIP

Sssstttt Indonesian Food Blogger punya gawe. Apa sih gawenya? Ini INDONESIAN FOOD BLOGGER CHALLENGE 

Apa yang membuat bahagia saat akhir pekan tiba? Salah satunya ialah berdua dengan suami di rumah dan menikmati olahan masakan saya. Sederhana bukan.

Saat akhir pekan kemarin, tiba – tiba kepikiran mau bikin mie saja. Yang ringan dan cepat. Pilihannya ke bakmi mewah. Karena ingin sedikit berbeda di tampilannya, maka untuk topingnya saya gunakan ala – ala saya. Kami penyuka pedas, jadi olahannya pasti pedas walau harga cabai yang semakin menggila.

cara-bakmie-mewahJadi sebelum mengolah bakmi mewah, saya membuat topingnya dahulu. Persiapan bahan sambil sesekali ditinggal bercanda dengan suami. Setelah selesai mengolah topingnya, lalu saya mulai mengolah bakmi mewah sesuai dengan petunjuk di kemasan. Tinggal tunggu tiga menit dan bakmi mewah siap dipadukan dengan toping yang saya buat. Kreasi ini saya namakan Bakmi mewah Soyam Sip aka bakmi mewah bakso dan ayam sosis pedas.

Resep tumis soyam sip.

Bahan orak arik telur :

  • 3 butir telur dikocok lepas
  • ¼ sdt gatam

Bahan tumisan :

  • 250 gram daging ayam, dipotong tipis – tipis
  • 2 potong sosis, dipotong tipis – tipis
  • 10 buah bakso, dipotong tipis – tipis
  • 1 buah bawang bombay, dicincang kasar
  • 5 siung bawang putih, dicincang kasar
  • 4 buah cabai merah, diiris tipis
  • 10 buah cabai rawit merah, iris tipis
  • 4 sdm saos tiram
  • 2 sdm kecap manis
  • 4 sdm saos sambal
  • 1 sdm minyak wijen
  • ½ sdt merica bubuk
  • 1 ½ sdt gula bubuk
  • 100 ml air
  • 4 sdm miyak untuk menumis

Cara membuat :

  1. Orak arik telur : Panaskan wajan dengan sedikit minyak goreng. Masukkan telur yang sudah dikocok lepas bersama garam. Aduk – aduk hingga berbutir – butir. Sisihkan.
  2. Tumisan : tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Tambahkan cabai merah dan cabai rawit iris. Tumis hingga layu.
  3. Masukkkan daging ayam, aduk hingga berubah warna. Tambahkan bakso, sosis, saus tiram, kecap manis, saos sambal. Aduk sampai harum.
  4. Bumbui gula pasir dan merica bubuk. Tambahkan air. Aduk rata. Masak hingga matang dan kuah mengental.
  5. Tambahkan orak – arik telur. Aduk rata. Tuangi minyak wijen, aduk rata. Angkat.

Kalau kurang asin bisa ditambahkan sedikit garam.

Toping yang sudah jadi siap dipadukan dengan bakmi mewah

bakmie-mewah-1

Kalau saya bilang rasa dari bakmi mewah ini sangat ringan. Tidak meninggalkan jejak rasa di mulut (after taste) yang membuat kurang nyaman setelah selesai makan. Walau hanya dengan dua macam bumbu tambahan yang ada dalam kemasan rasa dari bakmi mewah ini sangat lezat. Tidak berlebihan dalam rasa sehingga bisa dikreasikan menjadi bermacam olahan.

whatsapp-image-2017-01-10-at-08-47-36Minyak wijen dan kecap asin yang terdapat di dalam kemasan bumbu tambahan semakin menambah aroma kelezatan dari bakmie mewah ini. Juga dengan adanya sayuran kering di dalamnya. Meski tidak memberikan aroma yang kuat setelah dimasak, tetapi rasa dan aromanya benar – benar sangat lezat. Tidak eneg dan tidak terlalu gurih seperti kebanyakan MSG.

Nah untuk tekstur dari bakmi mewah ini beda dengan kebanyakan tekstur mie instan lainnya. Mienya pipih dan teksturnya lembut. Tidak mudah patah dan cepat matang saat merebusnya. Jadi bagi kita yang terburu – buru bakmi mewah ini pilihan yang tepat. O iya bakmi mewah ini mengingatkan saya akan olahan mie saat kecil. Mie yang biasanya ada dalam baki berkat setelah acara kirim doa atau angsul – angsul saat acara hajatan. Sangat klasik baik dari rasa, aroma dan teksturnya.

Event kreasi Bakmi Mewah ini diadakan diadakan oleh Indonesian Foodblogger & Bakmi Mewahhttp://idfoodblogger.com/challenges/2016/12/8138/kreasi-bakmi-mewah.html

AYAM RICA KEMANGI

Sebenarnya belum pernah merasakan masakan rica – rica. Ini karena permintaan suami yang ingin dibuatkan masakan ayam bercitarasa pedas seperti di warung langganan yang jual ayam rica.

Akhirnya blog walking. Tertarik dengan blognya mbak Anisah. Dari penampilan ayam ricanya sangat menggoda.

Dan seperti yang mbak Anisah katakan, meskipun bukan dari manado semoga resep ayam rica ini bisa agak mirip dengan ayam rica manado. Resepnya dari blog mbak Anisah “putri warok”.

Bahan:

  • 7-8 bagian ayam
  • 1 batang serai, geprek dan ikat
  • 2 lembar daun salam
  • 1 buah jeruk nipis,ambil airnya
  • 1 buah tomat, potong dadu kecil
  • Garam
  • sedikit minyak untuk menumis
  • 1 cup air matang
  • 1 ikat daun kemangi, ambil daunnya

 

Bumbu yang dihaluskan :

  • 1 buah bawang bombay merah
  • 20 cabe merah besar/ bisa lebih jika suka pedas
  • 7-lebih cabe rawit / sesuka selera
  • 4-5 siung bawang putih
  • 1 sdt Jahe bubuk
  • sedikit terasi
  • garam & penyedap secukupnya

Cara membuat :

  1. Lumuri Ayam dgn air dari perasan jeruk nipis dan garam. Diamkan sebentar
  2. Panaskan minyak dan tumis bumbu halus bersama daun salam dan daun sereh hingga harum dan layu,
  3. Masukkan ayam dan irisan tomat sambil terus diaduk sampai ayam kaku lalu beri air, masak hingga ayam matang dan air asat.
  4. Kecilkan api, dan masukkan daun kemangi, aduk hingga tercampur rata dan layu.
  5. Angkat dan sajikan

ayam-ricalrbps1nmd1a ayam-ricalraps1named1a

Saat memasak kemarin saya tambahkan sedikit gula untuk menyeimbangkan rasa pedasnya. Dan juga saya tidak mengunakan penyedap masakan.

Ayamnya saya goreng terlebih dahulu sebelum saya masak. Ingin digoreng atau tidak sesuai selera.

Penggunaan bawang bombay saya ganti dengan sepuluh butir bawang merah. Jumlah cabai rawit saya tambahkan sesuai selera saya yang ingin lebih pedas. Dan jahe yang saya gunakan jahe segar.

GARANG ASEM AYAM JAMUR

GARANG ASEM AYAM JAMUR

Apa yang ada dipikiran kita saat menyebutkan masakan ini. Bisa jadi segar, gurih, dan enak. Masakan ini memang mempunyai cita rasa yang segar. Dengan adanya tambahan rempah – rempahnya semakin memperkaya cita rasanya.

Memang sedikit rumit untuk membuatnya. Tapi sangat sebanding dengan rasanya.

Resep yang saya gunakan dari sajian sedap.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

  • 1 ekor ayam (785 gram), dipotong 24 bagian
  • 5 buah cabai hijau besar, di iris miring
  • 25 buah cabai rawit utuh
  • 10 buah (200 gram) belimbing sayur, dipotong bulat 1 cm
  • 2 batang daun bawang, dipotong 1cm
  • 1 tangkai (25 gram), kemangi diambil daunnya
  • 5 1/2 sendok teh garam
  • 2 sendok makan gula merah sisir
  • 1000 ml santan dari 1 butir kelapa
  • 2 buah serai, diiris
  • 3 lembar daun salam disobek – sobek
  • 2 cm lengkuas, diiris
  • daun pisang untuk membungkus

Bumbu Halus:

  • 10 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 4 butir kemiri sangrai
  • 2 cm kencur
  • 2 cm jahe
  • 1 cm kunyit (jangan terlalu banyak)
  • 1 sendok makan ketumbar bubuk

Cara Pengolahan :

  1. Campur ayam, bumbu halus, garam, dan gula merah. Remas – remas ayam. Diamkan 30 menit.
  2. Masukkan semua bumbu dan santan kecuali serai, daun salam, dan lengkuas. Aduk rata.
  3. Ambil 2 lembar daun pisang. Lapisi dengan plastik lebar. Letakkan potongan serai, daun salam, dan lengkuas.
  4. Sendokan campuran ayam dan kuah santannya.
  5. Bungkus tum dan semat dengan lidi.
  6. Kukus 1 jam sampai matang dengan api kecil.

Untuk 9 bungkus

garang asem ayam jamur

Untuk variasi, saya tambahkan jamur kancing pada isiannya. Terinspirasi dari resep garang asemnya mbak R.

 

PUTU AYU LABU KUNING

Memiliki blog masakan itu harus rajin mengolah bahan masakan menjadi sebuah hidangan yang lezat. Harus kuat melawan rasa malas yang tiba – tiba muncul entah dari mana datangnya.

Dan setelah saya bisa melawan rasa malas itu, akhirnya memutuskan akan membuat hidangan yang berbahan dari labu kuning. Sebenarnya ada banyak olahan kreatif berbahan labu kuning ini. Tapi saya ingin membuat yang mudah dulu.

Resep yang saya ambil dari tabloid koki edisi 329 ini sudah lama saya baca. Tapi niat untuk mencobanya masih maju mundur.

Jadi inilah salah satu olahan berbahan labu kuning, Putu Labu Ayu Kuning.

Bahan :

  • 5 butir telur ayam
  • 125 g gula pasir
  • 1 ½ sendok teh cake emulsifier
  • ¼ sendok teh garam
  • ¼ sendok teh vanili bubuk
  • 125 gram tepung terigu protein sedang
  • 125 gram labu kuning kupas, kukus dan haluskan
  • 125 ml santan kental dari ½ butir kelapa
  • Pewarna orange secukupnya

Bahan lapisan :

  • 150 gram kelapa parut
  • Garam secukupnya

Cara membuat :

  1. Lapisan : campur semua bahan, aduk rata. Panaskan panci pengukus, kukus kelapa parut lebih kurang 15 menit. Angkat.
  2. Siapkan cetakan kue putu ayu beroles minyak. Beri kelapa parut kukus hingga 1/3 tingi cetakan (atau sesuai selera). Lakukan hingga kelapa parut habis.
  3. Kocok telur, gula pasir dan cake emulsifier hingga mengembang dan kental. Masukkan garam dan vanili, kocok hingga rata.
  4. Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit bergantian dengan santan dan labu kuning. Aduk perlahan dengan spatula hingga rata. Tambahkan pewarna orange, aduk rata.
  5. Panaskan panci pengukus. Tuang adonan ke dalam cetakan yang sudah diberi kelapa parut. Kukus adonan selama kurang lebih 20 menit hingga matang. Angkat, bioarkan uapnya hilang. Keluarkan dari cetakan dan sajikan.

putu-ayu-labu-upl

PUTRI SALJU

Salah satu kue kering favorit saya. Suka dengan sensasi dingin dari taburan gula donatnya. Sengaja bikin kue kering ini untuk stok camilan suami.

Dan saya masih setia menggunakan resep dari NCC Indonesia. Resep ini sangat gampang dan anti gagal. Rasanya sanggup membuat mata merem melek. Asal menggunakan bahan yang berkualitas ya.

Putri Salju

Fatmah Bahalwan

Bahan:

  • 250gr mentega
  • 100gr gula halus
  • 200gr kacang mete (panggang, haluskan)
  • 250gr tepung terigu

Bahan taburan:

  • 150gr gula bubuk, aduk dengan 1/2 sdt vanilli (optional)
  • gula donat secukupnya

Cara Membuat:

  1. Kocok mentega dan gula halus hingga lembut, tambahkan kacang mete dan tepung terigu, aduk rata.
  2. Bulatkan adonan, simpan dalam kulkas ½ jam, bentuk bulan sabit.
  3. Susun dalam loyang tipis (loyang cookies), panggang dalam oven selama lebih kurang 20 menit, hingga matang.
  4. Panas-panas, gulingkan dalam gula bubuk biasa. Setelah terbalut rata, gulingkan dalam gula donat

putri-salju-upl

Jadi tidak ada alasan untuk tidak membuat kue kering ini ya.

MOIST BANANA CAKE

Banana cake ini benar – benar lembut. Legit, harum, manis dan ringan. Dengan tehnik pembuatan yang sangat mudah, saya yakin semua pasti bisa membuatnya. Bahkan pemula sekalipun.

Pembuatannya bisa menggunakan mikser, bisa menggunakan whisk atau kalau tidak punya whisk bisa menggunakan garpu. Karena kocok telurnya hanya asal kocok rata asal gula larut

Gunakan pisang yang benar – benar sudah matang agar aroma pisangnya lebih keluar. Bisa menggunakan pisang ambon, pisang cavendish atau pisang raja.

Resepnya saya dapatkan dari blog Dapur Mama Aisyah. http://dapurmamaaisyah.blogspot.co.id/2014/06/light-moist-delicious-banana-cake-no.html

Light & Moist Banana Cake 

inspired from Yammie’s Noshery

Bahan:

  • 130 gr tepung terigu
  • 3/4 sdt baking soda
  • 1/2 sdt baking powder
  • >> campur 3 bahan di atas, aduk rata
  • 4 buah pisang yang sudah benar-benar matang
  • 200 gr gula pasir (bisa dikurangi jadi 150gr klo ga suka terlalu manis)
  • 2 butir telur
  • 120 ml minyak sayur
  • 1 sdt vanilla bubuk (bisa diganti cair)

Cara membuat:

  1. Panaskan oven suhu 190 C. Olesi loyang kotak 30×15 cm dengan mentega/margarin dan alasi dengan kertas roti (opsional)
  2. Lumatkan pisang dengan garpu. Sisihkan
  3. Kocok telur dan gula hingga rata dengan whisk atau garpu, tidak perlu sampe mengembang
  4. Masukkan minyak sayur, kocok lagi hingga rata
  5. Tambahkan campuran tepung dan vanilla, aduk hingga rata. Jangan lama-lama ya, kalau sudah terlihat rata hentikan mengaduk.
  6. Terakhir, tambahkan pisang yang sudah dilumatkan. Aduk hingga rata.
  7. Tuang ke loyang. Panggang selama 40-45 menit. Lakukan tes tusuk. Kalau tusuk gigi/lidi yang ditusukkan di tengah cake masih basah, tambah waktu pemanggangan 5-10 menit lagi.

Bila ingin menambahkan margarin atau mentega, tinggal mengurangi jumlah minyak sayur yang digunakan. Margarin atau mentega harus dicairkan dulu.

cake-pisang-fix

 

 

 

UTRI SINGKONG

Saya menyebutnya utri. Kudapan berbahan singkong parut ini nikmat sekali disantap baik saat masih hangat ataupun sudah dingin.

Perjuangan membuat utri ini adalah saat memarut singkongnya. Karena saya harus memarutnya sendiri.

UTRI

Bahan :

  • 500 gram singkong, kupas, cuci, parut
  • 100 gram kelapa parut kasar
  • ¼ sendok teh garam
  • 100 gram gula pasir (atau sesuai selera)
  • Pewarna hijau secukupnya
  • Daun pisang untuk membungkus
  • Kelapa parut untuk taburan

Bahan Isi :

  • 5 atau 6 buah pisang raja, belah memanjang

Cata Membuat :

  1. Campur semua bahan kecuali daun pisang, kelapa parut untuk taburan, dan bahan isi. Aduk rata
  2. Panaskan panci pengukus.
  3. Ambil daun pisang. Beri adonan. Letakkan pisang diatas adonan. Tutup dengan adonan lagi. Bungkus memanjang. Semat dengan lidi atau bisa juga ditekuk ujung – ujungnya
  4. Masukkan ke dalam panci pengukus yang sudah dipanaskan. Kukus kurang lebih 45 menit.
  5. Setelah matang dan didinginkan, gulingkan di kelapa parut.
  6. Siap dihidangkan

utri fixx

TONGSENG SAPI

Sebenarnya, sudah lama ingin mencoba resep ini. Dan baru kesampaian kemarin saat melihat ada stok daging dan kol di lemari es.

Saat membaca resepnya, kelihatannya agak rumit dengan macam bumbu yang lumayan banyak. Tapi setelah mencoba membuatnya, ternyata mudah.

Daging yang saya gunakan daging sapi bagian sengkel. Bagian sengkel menurut saya rasa dan teksturnya lebih enak.

Tongseng

Fatmah Bahalwan

Bahan:

  • 1 kg daging kambing dengan tulang
  • 5 sdm minyak untuk menumis
  • 1 1/2 liter air, untuk merebus
  • 500 ml santan kental

Bumbu halus:

  • 2 sdm ketumbar, sangrai
  • 10 bh bawang merah
  • 6 bh bawang putih
  • 1 sdt jintan
  • ½ sdt biji pala
  • 1 sdt garam

Bumbu lain:

  • 6 lbr daun jeruk purut
  • 2 lbr daun salam
  • 1 btng sereh, memarkan
  • 1 bungkus bumbu gulai siap pakai
  • 6 sdm kecap manis
  • 5 lbr daun kol
  • 2 bh tomat, belah 4

Cara membuatnya:

  1. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus dan bumbu gulai hingga wangi. Masukkan daging kambing, aduk-aduk hingga terlumuri bumbu dan daging berubah warna. Masukkan daun jeruk, daun salam dan sereh, aduk rata. Tuang air, masak terus hingga mendidih dan daging empuk. Tambahkan santan dan kecap, aduk dan masak hingga mendidih.
  2. Menjelang diangkat, masukkan kol yg sudah dipotong kasar dan tomat. Tutup wajan sebentar. Angkat.

tongseng sapi lr1ps

AYAM GORENG KALASAN

Akhir pekan kemarin saya tidak membebaskan diri dari dapur. Ini diluar kebiasaan. Biasanya kalau akhir pekan adalah hari bebas saya dari dapur. Menikmati kuliner di luar rumah dengan suami.

Dan entah kenapa kok tiba – tiba ingin menikmati ayam goreng. Sepertinya enak, makan ayam goreng berdua dirumah dengan sepuasnya. Ditambah dengan sambal kedondong. Aduhh mantap deh. Sambal kedondong ini sama enaknya dengan sambal mangga muda. Kalau selera saya kedondongnya agak mengkal atau agak matang.

Saya pilih ayam goreng kalasan setelah membuka – buka koleksi resep. Ayam goreng kalasan ini rasanya legit dan gurih. Suka dengan adanya tambahan air kelapa. Sedangkan untuk ayamnya, saya pilih ayam pejantan yang rasanya lebih gurih daripada ayam broiler.

Resepnya dari booklet tabloid Saji

AYAM GORENG KALASAN

ayam kalasan fixBahan :        

  • 1 ekor ayam ayam, dibelah dadanya dan tekan melebar
  • 600 ml air kelapa
  • 50 gr gula merah, disisir halus
  • 2 lembar daun salam
  • 2 cm lengkuas, dimemarkan
  • 1 buah asam jawa
  • 2 sdm kecap manis
  • Minyak untuk menggoreng

Bumbu Halus:

  • 4 siung bawang putih
  • 1 sendok teh ketumbar, disangrai
  • 2 sendok teh garam

 

Cara Membuat:

  1. Campur ayam, bumbu halus, gula merah, daun salam, lengkuas, asam, dan kecap. Rebus dalam air kelapa sampai mengering.
  2. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang.

Sepeti biasanya, untuk ukuran bumbu, selalu saya lebihkan dari ukuran di resep. jadi menurut saya yang tertulis di resep adalah patokan minimum.

HAPPY COOKING ALL